Antusiasme Para Pelaku UMKM Mengikuti Workshop Digital Marketing Bersama UMMY Solok

Sumani – Universitas Mahaputra Muhammad Yamin Solok (UMMY Solok) melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP3M UMMY) melakukan workshop dengan tema “Sosialisasi Website Nagari Sumani dan Pelatihan Digital Marketing pada UMKM Nagari Sumani” yang bertempat di Aula Kantor Walinagari Sumani Kecamatan X Koto Singkarak Kabupaten Solok. Kegiatan yang difasilitasi oleh pihak Badan Usaha Milik Nagari (BUMNAG) Sutama Jaya ini merupakan tindak lanjut dari peluncuran website nagari sumani yang dilakukan pada Senin, 5 Juni 2023.

Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Walinagari Sumani yang pada hari itu diwakili oleh bapak Ismed, ST., Direktur Utama BUMNag Sutama Jaya Bapak Ismaizoni, SE beserta badan pengawas BUMNag Sutama Jaya dan jajaran. Dengan menghadirkan pemateri luar biasa yang didatangkan langsung dari Universitas Mahaputra Muhammad Yamin Solok yang juga merupakan pihak perancang Website Nagari Sumani, adapun pemateri yang dihadirkan pada kesempatan itu adalah
Ibu Dr. Wahyu Indah Mursalini, SE, MM, CRP, CPSF yang merupakan Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LP3M UMMY), Dosen Program Studi Manajemen Fakutas Ekonomi UMMY Solok sekaligus Pengawas BUMNag Sutama Jaya, Bapak Yendi Putra, S.Kom., M.Kom, MTA yang merupakan Dosen Program Studi Manajemen Informatika Fakultas Ekonomi UMMY Solok. Kegiatan ini juga turut mendatangkan 5 orang Mahasiswa hebat Program Studi Manajemen Informatika, Fakultas Ekonomi UMMY Solok yang juga berperan mendamping para peserta workshop dalam program pelatihan ini. Adapun peserta dari Workshop ini sendiri adalah para pelaku UMKM di Nagari Sumani yang dihadiri sebanyak 8 orang pelaku UMKM yang memiliki semangat juang untuk berlari kencang dalam meningkatkan omzet penjualannya.

Pada Kesempatan ini Bapak Ismaizoni, SE selaku Direktur BUMNag Sutama Jaya berpesan kepada para pelaku UMKM agar dapat memaksimalkan kegiatan ini untuk menyerap dengan dengan baik materi dan serius dalam melakukan pelatihan agar hasilnya maksimal. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Wali Nagari Sumani yang kebetulan diwakili oleh bapak Ismed, ST ini dimulai dengan penyampaian materi tentang “Manajemen Usaha Bagi Pelaku UMKM” yang disampaikan oleh Ibu Dr. Wahyu Indah Mursalini, SE., MM., CRP., CPSF. yang dipandu oleh moderator Rahmad AM Mahasiswa Program Studi Manajemen Informatika Fakultas Ekonomi UMMY Solok. Pada materinya beliau juga berpesan bahwa kunci dari kemajuan suatu usaha adalah konsisten dan memperhatikan inovasi dalam suatu usaha tersebut.

Tidak berhenti disitu saja kegiatan dilanjutkan oleh Bapak Yendi Putra, S.Kom., M.Kom, MTA selaku pemateri kedua yang dipandu oleh moderator Ikhwan Azzufruf yang juga merupakan Mahasiswa Prodi Manajemen Informatika. Beliau menyampaikan materi tentang “Pemanfaatan Digital Marketing bagi Pelaku UMKM” tidak hanya sekedar penyampaian konsep-konsep Digital Marketing beliau yang juga dibantu oleh para Mahasiswa juga langsung membimbing para pelaku UMKM mulai dari cara membuat Email khusus usaha, bagaimana mendesain kemasan produk, mempromosikan produk, dan masih banyak lagi kegiatan seru lainnya.

Semangat para pelaku UMKM juga menambah keseruan kegiatan ini. Kegiatan yang dimulai dari pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 16.00 WIB ini terasa begitu sebentar. “Kami berharap dikesempatan berikutnya kegiatan ini dapat melibatkan seluruh pelaku UMKM di Nagari Sumani, karena banyak rekan-rekan lain yang sebetulnya ingin bergabung pada kesempatan ini.” Tutur ibu Erlinda salah satu peserta workshop. Inshaa Allah bisa dilakukan kabari saja kapan bapak/ibu siap
untuk kegiatan seperti ini lagi, kami Inshaa Allah akan mengusahakan untuk hadir kembali disini atau bahkan langsung ditempat pelaku UMKM agar bisa ganti suasana sekaligus melihat langsung perkembangan UMKM-nya.”
Timpal Bu Wahyu.

Menutup kegiatan Workshop Peserta dan seluruh Tim melakukan kegiatan foto bersama sebagai salah satu bukti momen luar biasa ini pernah terlaksana yang dipandu oleh Dwi Susilawati selaku MC pada kegiatan Sosialisasi Website Nagari Sumani Dan Pelatihan Digital Marketing pada Pelaku UMKM Nagari Sumani.(RAM)